Soppeng,Kabarsamudra.com,-Dalam upaya memastikan kondisi kesehatan para tahanan tetap terpantau dengan baik, Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Si Dokkes) Polres Soppeng melaksanakan pemeriksaan kesehatan rutin di Rutan Mako Polres Soppeng. Rabu, 21 Mei 2025, pukul 08.00 WITA.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasidokkes Polres Soppeng dan menyasar para tahanan yang menunjukkan gejala keluhan kesehatan. Dari hasil pemeriksaan, empat orang tahanan mendapatkan penanganan medis awal berdasarkan hasil pemeriksaan tekanan darah dan keluhan yang disampaikan.
Pemeriksaan berjalan dengan aman dan lancar. Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Polres Soppeng dalam menjamin hak-hak kesehatan para tahanan selama menjalani masa penahanan.
Komentar0