Soppeng,Kabarsamudra.com,- Gereja Toraja Jemaat Soppeng sukses menggelar Ibadah Perayaan Natal Jemaat Soppeng yang berlangsung dengan penuh hikmat dan sukacita, di Gereja Toraja Jemaat, Selasa, (23/12/2025.
Ibadah Natal ini dihadiri ratusan jemaat, termasuk jemaat dari gereja-gereja tetangga, yang turut merayakan kelahiran Yesus Kristus dalam suasana penuh kebersamaan.
Ibadah dipimpin oleh Pdt. Edi Cirrang, S.Th, yang menyampaikan firman Tuhan dengan tema khotbah “Allah Hadir Untuk Menyelamatkan Keluarga.” Dalam khotbahnya, Pdt. Edi Cirrang menekankan bahwa peristiwa Natal merupakan wujud nyata kehadiran Allah di tengah kehidupan manusia, khususnya dalam keluarga, sebagai sumber keselamatan, kasih, dan pengharapan.
Sepanjang ibadah, suasana khusyuk terasa melalui rangkaian puji-pujian, doa, serta perenungan firman Tuhan yang membangun iman jemaat. Kehadiran jemaat dari gereja tetangga semakin menambah semarak perayaan Natal serta mempererat tali persekutuan antarumat percaya.
Panitia pelaksana menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya ibadah Natal dengan lancar dan tertib. Perayaan Natal ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat iman jemaat Gereja Toraja Jemaat Soppeng, sekaligus mendorong setiap keluarga untuk menghadirkan kasih dan keselamatan Allah dalam kehidupan sehari-hari.
Ibadah Perayaan Natal Jemaat Soppeng ditutup dengan doa syukur dan berkat, dengan harapan damai sejahtera Natal senantiasa menyertai seluruh jemaat dan gereja-gereja yang hadir.
(Red)



Komentar0